UJIAN KENAIKAN KELAS
SMK WISATA HARAPAN
MASSA DEPOK
TAHUN PELAJARAN
2017/2018
1.
Bacalah paragraf berikut.
Hutan mempunyai fungsi
yang menguasai hidup orang banyak. Hutan berfungsi mengatur tata air, mencegah
dan membatasi bahaya banjir serta erosi, serta sekaligus memelihara kesuburan
tanah. Hutan memenuhi produksi hasil hutan untuk keperluan masyarakat pada
umumnya dan pembangunan industri pada khususnya.
Isi
paragraf tersebut adalah …
a.
|
kebutuhan penduduk
akan kayu meningkat
|
b.
|
pentingnya hutan bagi
kehidupan manusia
|
c.
|
fungsi hutan bagi kehidupan
masyarakat
|
d.
|
ruang lingkup kegiatan
kehutanan
|
e.
|
bencana alam yang
disebabkan keberadaan hutan
|
2. “Saudara yang
terhormat, pada saat ini saya akan menyampaikan makalah tentang kegiatan di
sekolah, yakni Meningkatkan Kepedulian Berbahasa Indonesia yang Baik dan
Benar.”
Pernyataan
yang tepat untuk menyetujui pendapat tersebut adalah …
a.
|
Saudara, setujukah
dengan pendapat tersebut?
|
b.
|
Saudara, silakan
tanyakan kepada peserta lain.
|
c.
|
Saudara moderator,
pada dasarnya kami setuju. Akan tetapi, tolong uraikan persoalannya secara
tuntas.
|
d.
|
Saudara penyaji, saya
sangat mendukung tema diskusi yang akan Saudara sampaikan.
|
e.
|
Saudara-saudara,
baiklah kita lanjutkan diskusi kali ini.
|
3.
Hal-hal berikut termasuk unsur-unsur intrinsik dari sebuah karya sastra, kecuali …
a.
|
Tokoh
|
b.
|
biografi penulis
|
c.
|
Tema
|
d.
|
Amanat
|
e.
|
Alur
|
Ilustrasi
tajuk rencana berikut untuk soal nomor 4 dan 5.
Banyak tayangan televisi
mempertontonkan gaya hidup masyarakat kelas atas, baik dalam film maupun
berita. Tayangan-tayangan tersebut dapat memengaruhi perubahan gaya hidup anak.
Anak akan mencoba gaya hidup tersebut meskipun tidak sesuai dengan kemampuan keluarganya
di dunia nyata. Akibatnya, anak akan memiliki obsesi tinggi terhadap isi
tayangan-tayangan tersebut. Contohnya, anak akan malu menggunakan benda-benda
tidak bermerek terkenal. Jika orang tua tidak dapat memenuhi obsesi tersebut,
anak cenderung menunjukkan sikap membangkang.
4. Gagasan utama ilustrasi tajuk rencana tersebut adalah …
a.
|
Anak memiliki obsesi
tinggi terhadap berbagai tayangan.
|
b.
|
Tayangan televisi
mempertontonkan berbagai gaya hidup.
|
c.
|
Anak malu menggunakan
barang tidak bermerek terkenal.
|
d.
|
Tayangan televisi
memengaruhi gaya hidup anak.
|
e.
|
Gaya hidup anak sering
berubah-ubah.
|
5. Pernyataan yang sesuai dengan paragraf tersebut adalah …
a.
|
Obsesi berlebihan pada
anak dapat muncul akibat menonton tayangan televisi.
|
b.
|
Tayangan film dan
berita merupakan tontonan yang sangat disukai oleh anak.
|
c.
|
Anak tidak segan-segan
meminta sesuatu kepada orang tuanya.
|
d.
|
Gaya hidup anak
dipengaruhi oleh gaya hidup orang tua dan lingkungan sekitar.
|
e.
|
Televisi memberikan
pengaruh negatif terhadap kemampuan berbahasa anak.
|
Kutipan biografi berikut untuk soal nomor 6–7.
Muhammad Fudoli adalah
tokoh muslim yang lebih dikenal sebagai cerpenis beraliran sufisme. Sebagian
besar karyanya mendapat penghargaan dari berbagai instansi, antara lain penerbit
majalah Horison. Selain itu, dia berani melemparkan kritik tajam
dengan kemasan bahasa yang halus dan memikat sehingga kritik tajam itu tidak
terasa lagi bagi pembaca. Dia dikenal sebagai penulis yang sangat teliti,
sabar, dan halus dalam mengungkapkan permasalahan yang terkesan singkat, tetapi
tiba-tiba pada akhir-akhir cerita mengejutkan pembaca karena menampilkan adegan
tragis sehingga cerita tersebut mengesankan pembaca. Kekuatan cerita Fudoli
terlihat dalam kesederhanaan tokoh yang mengajak pembaca untuk bertobat dan
meningkatkan keyakinannya kepada Tuhan YME.
6.
Sikap positif hidup Muhammad Fudoli yang sesuai dengan kutipan biografi
tersebut adalah …
a.
|
Muhammad Fudoli
membuat karya besar bernapaskan Islam.
|
b.
|
Hasil karya Muhammad
Fudoli sering diterbitkan di majalah Horison.
|
c.
|
Muhammad Fudoli berani
menampilkan adegan tragis.
|
d.
|
Muhammad Fudoli
memiliki semangat pantang menyerah.
|
e.
|
Dalam karyanya,
Muhammad Fudoli mengajak pembaca untuk bertobat dan meningkatkan keyakinan
kepada Tuhan YME.
|
7. Perilaku-perilaku yang dapat diteladani dari tokoh berdasarkan kutipan tersebut …
a.
|
Cerpen Muhammad Fudoli
mendapatkan penghargaan dari berbagai instansi.
|
b.
|
Muhammad Fudoli berani
melemparkan kritik tajam dengan kemasan bahasa yang halus dan memikat.
|
c.
|
Muhammad Fudoli adalah
penulis yang dikenal teliti, tetapi tidak sabar.
|
d.
|
Muhammad Fudoli sering
mengejutkan pembaca dengan menampilkan adegan tragis.
|
e.
|
Muhammad Fudoli tidak
malu melakukan pekerjaan apa pun.
|
8.
Dialog drama dengan tema kesedihan seorang anak putus sekolah adalah …
a.
|
|
||||||||||||
b.
|
|
||||||||||||
c.
|
|
||||||||||||
d.
|
|
||||||||||||
e.
|
|
9.
Karya tulis ilmiah mempunyai sifat-sifat berikut, kecuali …
a.
|
Karya ilmiah ditulis
dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar.
|
b.
|
Karya ilmiah disusun
secara sistematis, dengan tata urutan yang jelas.
|
c.
|
Karya ilmiah
dikembangkan sedemikian rupa sehingga dapat diterima akal sehat.
|
d.
|
Fakta yang digunakan
dalam karya ilmiah harus dapat dipercaya.
|
e.
|
Karya ilmiah
dilengkapi dengan imajinasi agar lebih menggugah perasaan.
|
10. Berikut ini merupakan etika dalam berdiskusi, kecuali …
a.
|
niat
|
b.
|
situasi yang kondusif
|
c.
|
mendominasi
pembicaraan
|
d.
|
mendengarkan dengan
baik
|
e.
|
Kejelasan
|
11.
Cermatilah penggalan drama berikut.
Hendra
|
:
|
“Terima kasih, Dik.”
|
Didik
|
:
|
“Sebenarnya sudah lama
aku ingin mengajakmu ke luar kota, tetapi mengingat ibumu sakit, ya kutunda
sampai hari ini.”
|
Hendra
|
:
|
“Ya, itulah Dik, maka
aku belum mau melangkah ke luar kota. Tapi, sekarang ibuku sudah sehat dan
sudah mulai bekerja lagi. Kalau begitu, kapan kita berangkat?”
|
Didik
|
:
|
“Bagaimana kalau
minggu depan?”
|
Hendra
|
:
|
“Baiklah, aku akan
minta izin kepada ibuku dulu.”
|
Penggalan
drama tersebut menceritakan …
a.
|
Ibu Hendra sakit dan
Hendra harus menungguinya
|
b.
|
Didik ingin mengajak
Hendra ke luar kota
|
c.
|
Hendra merasa kecewa
karena ibunya sakit.
|
d.
|
Didik menengok Hendra
yang sedang sakit.
|
e.
|
Hendra harus minta
izin kepada ibunya.
|
12. Jika Anda hendak mencari
informasi dari buku telepon, indeks, kamus, dan ensiklopedi, maka teknik
membaca yang digunakan adalah ... .
a. teknik membaca cepat
b. teknik membaca sekilas
c. teknik membaca memindai
d. teknik membaca kamus
e. teknik membaca ekstensif
13. Yang bukan termasuk unsur
intrinsik adalah ... .
a. latar
b. penokohan
c. pendidikan pengarang
d. amanat
e. alur
14. Nissa menutup buku hariannya dan
menyimpannya lagi. Setelah menghela napas berat dan berusaha menenangkan
batinnya dia keluar kamar menuju meja makan. Rumah dalam keadaan kosong. Meski
keluarganya banyak, tapi jam begini mereka pada ke masjid. Dua kakaknya berada
di pondok pesantren di Kediri. Kedua adiknya masih kecil dan sedang main di
rumah tetangga. Latar yang digunakan pelaku dalam kutipan cerpen di atas adalah
... .
a. rumah
b. kamar
c. pondok pesantren
d. Kota Kediri
e. rumah tetangga
15. Dampak merebaknya penyebaran
virus sindrom pernapasan akut parah (severe acute respiratory sindrome/SARS)
dari negeri Jiran, Singapura, mulai mengancam bisnis perhotelan di Batam.
Jumlah tamu, baik dari luar negeri maupun dalam negeri merosot hingga tingkat
hunian hotel di Batam berkurang hingga sepuluh persen.
Demikian kata Public Relation
Manager Goodway Hotel Puri Garden, Budi Purnomo, dan pengusaha Hotel, Anas,
ketika dihubungi Kompas di Batam. Ide pokok paragraf di atas adalah ... .
a. dampak penyebaran virus SARS terhadap bisnis perhotelan
b. penyebaran virus SARS dari negeri Jiran dan Singapura
c. virus SARS mengancam bisnis perhotelan di Singapura
d. dampak virus SARS terhadap penghuni hotel di Batam
e. dampak penyebaran virus SARS dirasakan oleh para
pengusaha
16. (1) Bisnis penerbangan adalah
bisnis mahal, rumit, dan persaingan pun semakin
ketat.
(2) Di bisnis inilah Merpati harus
terjun.
(3) Pada saat yang sama perusahaan ini
harus mengemban misi yang tidak ringan,
yaitu melayani rute-rute perintis.
(4) Rute-rute seperti inilah jelas bukan
untuk komersial, alias besar kemungkinan
merugi.
(5) Akan tetapi, demi kepentingan
nasional, rute ini harus tetap dijalani.
Pikiran utama
paragraf di atas terdapat pada ....
a. kalimat
pertama
b. kalimat kedua
c. kalimat ketiga
d. kalimat
keempat
e. kalimat kelima
17. (1) Ada seorang yang bepergian
dan kehabisan air minum.
(2) Dari atas tampak air jernih berkilauan.
(3) Tiba-tiba dilihat sebuah perigi yang dalam.
(4) Ia selalu berdoa semoga tiba pada sebuah perigi dalam perjalanan
itu.
Kalimat di atas dapat disusun
menjadi paragraf yang baik dengan susunan ....
a. 1 - 2 - 3 - 4
c. 4 -
3 - 2 –
1
d. 1 - 4 - 3 - 2
b. 2 - 3 - 4 - 1
e. 1 - 3 - 4 – 2
18.
Kalimat utama yang terletak diawa ldisebut dengan kalimat…..
a. Deduktif d. Induktif
b.
Campuran e. Aktif
c.
Pasif
Penggalan
cerpen berikut untuk soal nomor 19-20.
2008 di Pinggir Selokan
Pagi menjelang siang
tadi, anak laki-laki saya, Keenan, tiba-tiba menarik tangan saya dan menggiring
saya menuju sandal capit yang terparkir di teras depan. Saya sudah hafal
aktivitas yang dia maksud, sekaligus rute perjalanan yang menanti kamu. Inilah
acara jalan kaki yang kerap ia tagih, yakni satu kali putaran ke jalan belakang
di mana tidak ada rumah di sana, hanya tanah kosong berilalang tinggi. Jalan
itu menurun dan curam, berbatu-batu besar, dan banyak dahan berduri di pinggir
kiri-kanan.
Terakhir kami berjalan
ke sana, kaki Keenan sempat luka karena tersobek duri, tetapi entah mengapa ia
selalu memilih jalur yang sama. Sejak sebelum kami berjalan kaki, saya sudah
mengamati pagi pertama tahun 2008 ini. Langit yang berawan, angin yang bertiup
kencang, dan meski matahari bersinar cukup terang dan terlihat angkasa biru di
balik timbunan awan, saya tidak bisa mengatakan bahwa ini pagi yang cerah.
Masih terasa jejak mendung peninggalan hujan semalam. Kendati demikian, pagi
ini pun tidak bisa disebut pagi yang mendung. Sambil berjalan, saya merenungi
kesan-kesan saya mengenai pergantian tahun kali ini. Ada keinginan kuat untuk
menuliskan sesuatu, semacam refleksi dan sejenisnya. Tapi saya tidak tahu harus
memulai dan mana, harus menulis apa.
19.
Latar waktu penggalan cerpen tersebut adalah …
a.
|
siang hari
|
b.
|
sore hari
|
c.
|
senja hari
|
d.
|
malam hari
|
e.
|
pagi hari
|
20.
Kalimat yang menggambarkan latar tempat pada kutipan cerpen tersebut
adalah
..…
a.
|
Saya sudah hafal
aktivitas yang dia maksud, sekaligus rute perjalanan yang menanti kami.
|
b.
|
Terakhir kami berjalan
ke sana, kaki Keenan sempat luka karena tersobek duri, tetapi entah mengapa
ia selalu memilih jalur yang sama.
|
c.
|
Jalan itu menurun dan
curam, berbatu-batu besar, dan banyak dahan berduri di pinggir kiri-kanan.
|
d.
|
Sejak sebelum kami
berjalan kaki, saya sudah mengamati pagi pertama tahun 2008 ini.
|
e.
|
Sambil berjalan, saya
merenungi kesan-kesan saya mengenai pergantian tahun kali ini.
|
21.
Orang yang bertugas untuk menceritakan kepada penonton mengenai isi cerita dalam
sebuah drama disebut …
a.
|
Antagonis
|
b.
|
Protagonist
|
c.
|
Narrator
|
d.
|
Tritagonis
|
e.
|
Sutradara
|
22.
Berikut ini adalah tujuan utama kita meringkas, kecuali …
a.
|
memberikan informasi
atau pemahaman yang komprehensif (menyeluruh) tentang apa yang tampak dan
terungkap dalam sebuah produk (buku, kaset, film, sinetron, dan sejenisnya
yang sudah saya sebutkan di atas).
|
b.
|
mengajak pembaca untuk
memikirkan, merenungkan, dan mendiskusikan lebih jauh fenomena atau problema
yang muncul dalam sebuah produk.
|
c.
|
memberikan
pertimbangan kepada pembaca apakah sebuah produk pantas mendapat sambutan
masyarakat atau malah sambitan?
|
d.
|
menjawab pertanyaan
yang (mungkin) muncul jika seseorang melihat produk yang baru diluncurkan
(diterbitkan), seperti: (selain buku, sesuaikan dengan kategorinya)
|
e.
|
agar karya kita
menjadi terkenal.
|
23.
Bacalah kutipan cerita berikut.
Dengan maksud yang
licik, Datuk Maringgih meminjamkan uangnya pada Baginda Sulaiman. Berkat
pinjaman uang dari Datuk
Maringgih tersebut, usaha dagang Baginda maju pesat. Namun sayang, rupanya
Datuk Maringgih menjadi iri hati melihat kemajuan dagang yang dicapai oleh
Baginda Sulaiman ini maka dengan seluruh orang suruhannya, yaitu pendekar lima,
pendekar empat, pendekar tiga, serta yang lainnya, Datuk Maringgih
memerintahkan untuk membakar toko Baginda Sulaiman. Dan toko Baginda pun habis
terbakar. Akibatnya baginda Sulaiman jatuh bangkrut dan sekaligus dengan hutang
yang menumpuk pada Datuk Maringgih.
Watak
tokoh Datuk Maringgih dalam kutipan cerita tersebut adalah …
a.
|
Licik
|
b.
|
Suka uang
|
c.
|
Pasrah
|
d.
|
Tamak
|
e.
|
Pembohong
|
24.
Biografi yang menekankan penggambaran riwayat hidup seseorang secara jelas
adalah …
a.
|
biografi ilmiah
|
b.
|
biografi populer
|
c.
|
biografi berat sebelah
|
d.
|
novel biografi
|
e.
|
bibliografi
|
Paragraf
berikut untuk soal nomor 25 dan 26.
Bahasa merupakan alat
komunikasi sosial yang digunakan manusia untuk berinteraksi antar sesamanya.
Penggunaan bahasa berkembang seiring dengan kemajuan teknologi komunikasi.
Sebagai salah satu produk teknologi, televisi memengaruhi penggunaan bahasa
dalam masyarakat melalui berbagai tayangan sehari-hari. Pengaruh tersebut dapat
berupa aspek-aspek positif ataupun negatif. Suatu penyelidikan perlu dilakukan
untuk mengetahui macam-macam pengaruh penggunaan bahasa dalam tayangan-tayangan
tersebut, khususnya bagi generasi muda. Berdasarkan alasan tersebut, penelitian
ini dilakukan sebagai antisipasi dini terhadap aspek-aspek negatif dari
penggunaan bahasa dalam tayangan televisi yang dapat merusak kepribadian
generasi muda Indonesia.
25. Isi
pokok paragraf tersebut adalah …
a.
|
Penelitian ini penting
untuk segera dilakukan agar diketahui dampak negatif tayangan televisi.
|
b.
|
Penggunaan bahasa di
televisi memengaruhi penggunaan bahasa masyarakat melalui berbagai tayangan.
|
c.
|
Televisi menggunakan
sarana berupa bahasa dalam menyampaikan tayangan-tayangannya.
|
d.
|
Tayangan televisi
memengaruhi pemirsanya untuk membeli berbagai produk iklan yang ditawarkan.
|
e.
|
Penggunaan bahasa
dalam televisi perlu dicermati agar tidak memberikan pengaruh buruk kepada
pemirsa.
|
26.
Paragraf tersebut merupakan bagian …
a.
|
latar belakang
|
b.
|
rumusan masalah
|
c.
|
tujuan penelitian
|
d.
|
pembahasan
|
e.
|
Kesimpulan
|
27. Perhatikan dialog diskusi
berikut dengan saksama!
Penyaji
|
:
|
“Kenyataannya,
pembangunan tidak dapat terlepas dari penggunaan sumber daya alam. Sumber
daya alam tersebut dapat berupa sumber daya alam yang dapat diperbarui dan
sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui. Kita sering tidak pernah
memperhatikan kelestariannya setelah kita memanfaatkan sumber daya alam
tersebut. Manusia cenderung memanfaatkan sumber daya alam secara
besar-besaran tanpa memperhatikan kelestarian dan dampak yang akan terjadi.
Di sisi lain, pembangunan juga dapat menimbulkan dampak negatif pada manusia
itu sendiri.”
|
Penanya
|
:
|
“Memang benar
pembangunan dapat menimbulkan dampak bagi sumber daya alam, tetapi apakah
pembangunan selalu bersifat negatif? Bukankah pembangunan juga dapat
berdampak baik, salah satunya sebagai bentuk kemajuan suatu bangsa?”
|
Kutipan
diskusi tersebut membahas …
a.
|
Dampak positif dan
negatif yang ditimbulkan akibat pembangunan.
|
b.
|
Pembangunan dapat
meningkatkan dampak negatif bagi kelestarian sumber daya alam.
|
c.
|
Pembangunan dapat
berdampak positif bagi kelangsungan sumber daya alam dan manusia.
|
d.
|
Pembangunan sebenarnya
berdampak positif terhadap suatu bangsa.
|
e.
|
Pembangunan sebenarnya
tidak diperlukan.
|
28.
Bacalah paragraf berikut.
Memang, ada banyak cara
menurunkan berat badan. Ada diet macan yang lebih mementingkan konsumsi daging,
diet buah-buahan, membatasi makan nasi dan makanan berkarbohidrat tinggi lain seperti
makanan dari terigu, jagung, singkong, atau ubi, serta mengurangi konsumsi
gula. Banyak juga iklan di media massa yang menjanjikan penurunan bobot badan
sampai beberapa kilogram hanya dalam beberapa minggu. Atau, dengan tusuk jarum,
sedot lemak, minum jejamuan, minum teh hijau, dsb.
Pokok
isi teks tersebut adalah …
a.
|
banyak cara menurunkan
bobot badan
|
b.
|
hindari mengonsumsi
gula saat melakukan diet
|
c.
|
kita harus mencontoh
macan saat akan menurunkan berat badan
|
d.
|
berat badan bisa turun
dalam beberapa minggu
|
e.
|
iklan secara tidak
langsung ikut berperan dalam diet seseorang
|
29.
Bacalah paragraf berikut dengan baik.
Salah satu program
pemerintah dalam masa pembangunan adalah usaha penyebaran penduduk Jawa, bali,
dan Lombok. Untuk memperjelas penyebaran disebutlah dengan nama khusus, yaitu
transmigrasi. Bahkan, dalam kaitan itu, Bung Hatta berkata dalam kongres
ahli-ahli ekonomi, “Satu masalah yang
maha penting dalam rangkaian politik kemakmuran adalah transmigrasi. Kalau ini
tidak terpecahkan, Indonesia tidak bakal makmur”.
Gagasan
utama paragraf tersebut terdapat pada kalimat …
a.
|
pertama
|
b.
|
kedua
|
c.
|
terakhir
|
d.
|
pertama dan terakhir
|
e.
|
semua kalimat
|
30. Hal
yang tidak dimuat dalam notulen rapat OSIS tentang rencana pelaksanaan seminar
adalah …
a.
|
judul rapat
|
b.
|
pelaksanaan
|
c.
|
pemimpin rapat
|
d.
|
biaya pelaksanaan
|
e.
|
keputusan-keputusan
rapat
|
Kutipan
cerpen berikut untuk soal nomor 31-33.
Akhir-akhir ini, sebelum
pukul enam pagi, sering kulihat ayah duduk di kursi rotan di beranda sembari
mendengarkan berita dari radio baterai yang ia taruh di meja. Ketika loper
koran tiba, ayah akan mematikan radio, lalu mulai memamah koran sambil sesekali
geleng-geleng kepala. Setelah kenyang memakan berita, ia akan menenteng
radionya ke dalam kamar. Dan selepas Zhuhur, ayah kembali keluar kamar, duduk
di kursi beranda yang dingin dan lengang memandang nyalang ke seberang jalan
dengan napas yang sesekali mendesah. Kemudian, menjelang senja ayah akan menuju
ruang tengah, khusyuk menatap TV 14 inci.
“Mungkin ayah ingin
beristri lagi, Mas,” ujar Lastri, adik perempuanku suatu kali.
“Hus, ngawur!
Ayah sudah tua, enam puluh umurnya. Lagian ayah begitu
mencintai ibu. Tak mungkin ingin beristri lagi,” sanggahku.
“Ibu kan sudah
meninggal, tak bakal tahu kalau ayah beristri lagi.”
“Tetapi, aku tidak
senang punya ibu tiri.”
“Jika ibu tiri itu
orangnya baik, kenapa tidak, Mas? Toh, ini demi kebaikan ayah.”
Mungkin Lastri benar,
ayah ingin beristri lagi atau bisa jadi ia keliru. Ah, entahlah. Yang jelas,
setelah pensiun ayah turun, ayah masih sering bepergian; berkunjung ke
rumah-rumah tetangga dan seminggu sekali pergi ke toko buku. Sering kali ayah
pulang bersama teman-temannya yang seumuran lalu ngobrol berjam-jam
di ruang tamu. Tetapi, tidak untuk minggu-minggu ini. Entah sebab apa, ayah
lebih senang diam di rumah, membaca koran, tiduran, dan menyaksikan berita di
TV. Di ruang tengah tulah kami sering menemani ayah.
31.
Latar tempat yang dalam kutipan cerpen tersebut, kecuali di
…
a.
|
beranda rumah
|
b.
|
Kamar
|
c.
|
ruang tengah
|
d.
|
ruang tamu
|
e.
|
jalan depan rumah
|
32.
Kutipan dalam cerpen tersebut merupakan alur pada tahap …
a.
|
pengenalan masalah
|
b.
|
pemunculan masalah
|
c.
|
pemuncakan masalah
|
d.
|
penurunan masalah
|
e.
|
penyelesaian masalah
|
33.
Kutipan cerpen tersebut beralur …
a.
|
Progresif
|
b.
|
Regresif
|
c.
|
sorot balik
|
d.
|
Mundur
|
e.
|
Campuran
|
Ilustrasi
berikut untuk soal nomor 34 dan 35.
“Saudara moderator,
kenyataan dalam kehidupan sehari-hari sudah menunjukkan dengan tegas dan jelas
bahwa membuang sampah di sungai sudah menjadi kebiasaan warga yang bertempat
tinggal di pinggiran sungai. Padahal sudah cukup jelas bahwa salah satu
penyebab banjir adalah tersumbatnya aliran air sungai karena sampah menumpuk.
Kesadaran masyarakat kita memang dalam menjaga kelestarian dan kebersihan
lingkungan masih kurang.”
34.
Peserta diskusi tersebut menyatakan …
a.
|
Persetujuan
|
b.
|
Ketidaksetujuan
|
c.
|
Saran
|
d.
|
Tanggapan
|
e.
|
Simpulan
|
35.
Inti informasi yang diungkapkan oleh peserta diskusi adalah …
a.
|
Sampah menyebabkan
banjir.
|
b.
|
Masyarakat pinggir
sungai suka membuang sampah di sungai.
|
c.
|
Membuang sampah di
sungai dapat mengakibatkan banjir karena aliran air tersumbat.
|
d.
|
Tumpukan sampah
mengganggu kesehatan masyarakat.
|
e.
|
Sampah di sungai
menyebabkan peningkatan sumber penyakit.
|
ESAY!
1.
Sebutkan
unsur-unsur intrinsik karya sastra!
2.
Jelaskan
yang dimaksud dengan paragrap Argumentasi!
3.
Buatlah
paragrap deskripsi!
4.
Mengapa kita harus kritis dalam menerima berita?
5.
Sebutkan hal-hal yang perlu diperhatikan saat mendengarkan
pembacaan berita!
----====++++****++++====----
0 komentar:
Post a Comment